Old posts

Mnet Asian Music Awards MAMA 2016 review part.2. Moment Menarik Yang Membuat Kpop Lebih Menarik

Halo, Saya kembali dengan review MAMA part 2. Untuk bagian yang kedua saya tidak akan banyak membahas tentang penampilan di MAMA. Tetapi saya akan lebih membagi momen yang menarik buat saya.

Hold up..is that EXO VCR from Exolusion and EXO’rDium concert? But it’s Twice and IOI playing on it..hmm

Saya pribadi cukup menunggu-nunggu penampilan dari Twice dan IOI, karena keduanya termasuk grup yang menjajikan di dua tahun belakangan ini. Sayangnya, penampilan mereka tidak ada bedanya dengan penampilan mereka saat di acara musik mingguan. Dan yang membuat saya lebih kaget adalah video pembukaan dari penampilan IOI dan Twice. Video tersebut seperti gabungan antara VCR EXO di konser Exolusion dan EXo’rdium. Saya berpikir saya hanya satu-satunya yang berpikir demikian, tetapi bahkan art director konser EXO, Kwon Soon Wook juga mengeluh hal yang sama (baca disini). Kalau menurut kalian bagaimana?

The best Music Video goes to…Black Pink?!

Saya adalah penggemar Black Pink, dan sejujurnya agak kecewa saat mereka tidak mendapat Best New Female Artist. Tetapi saya juga tidak pernah menduga mereka akan mendapatkan penghargaan Best Music Video. Black Pink mendapatkan Best Music Video untuk video Klip “Whistle” dan mengalahkan BTS “Blood, Sweat and Tears” yang saya kira akan memenangkan penghargaan ini. Penghargaan ini merupakan kebanggaan tersendiri buat Black Pink sebagai pendatang baru, karena Black Pink merupakan pendatang baru pertama yang memenangkan penghargaan ini. Kamu bisa lihat betapa unik dan cantiknya Video Klip “Whistle” dari Black Pink di bawah ini

When suportting and fanboying are just slightly different XD!

Diluar bahwa penampilan Baek Hyun dan Suzy sangat cantik saat membawakan lagu kolaborasi mereka “Dream”, tiga anggota EXO, Chan Yeol, Xiu Min dan Chen menjadi scene stealer pada penampilan tersebut. Ketiganya tampak sangat bersemangat bergoyang dan bernyanyi, sebagai dukungan bagi Baek Hyun.

Bahkan beberapa penggemar juga mengabadikan bagaimana ketiganya sepanjang lagu tidak berhenti bernyanyi, bergoyang, bahkan histeris ketika Baek Hyun memegang tangan Suzy. Tampaknya ketiganya tidak hanya bersemangat memberikan dukungan tapi juga menikmati menjadi FanBoy bagi Baek Hyun malam itu (> u <).

The blood, sweat, and tears are paid of…BTS is Artist of The Years. 

Saya bukan penggemar BTS, tapi saya harus akui bahwa mereka layak mendapatkan penghargaan ini. Menurut saya BTS bekerja sangat keras sejak mereka debut di tahun 2013 hingga saat ini, untuk membuktikan kemampuan mereka bermusik dan tampil di panggung. Dan saya pun ikut terharu ketika mereka dinyatakan sebagai pemenang dari penghargaan terbesar malam itu. 

Ternyata part.2 ini lebih singkat dibandingkan bagian yang pertama, hahaha. Manteman Kpoppers apa punya moment menarik lainnya di MAMA 2016? Kita ngobrol di comment yuk.  


By Arianne. Love Kpop in general, have soft spot for EXO and BAP, but a VIP (Big Bang fan’s) for life. Check out my Instagram.


Baca juga:


Disclaimer: Artikel ini tidak disponsori oleh pihak manapun. Penulis tidak menerima permintaan, penawaran, bayaran atau service/jasa yang brand nya direview didalam artikel ini. Seluruh isi artikel ini adalah pendapat pribadi penulis.